Giat Strong Poin Pagi Guna Antisipasi Kemacetan

infopriangan.com, BERITA TASIKMALAYA.  Dalam menjaga keamanan dan ketertiban, Polisi Di Kota Tasikmalaya, melaksanakan giat Strong Point Pagi baik tingkat Polresta maupun tingkat Polsek Jajaran, guna antisipasi kemacetan atau Laka lantas.

Seperti yang di lakukan Polsek Indihiang, Polresta Tasikmalaya, di beberapa titik baik itu didepan Sekolah-sekolah, Pasar maupun di Persimpangan Jalan. Selasa, (17/11/20).

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Kegiatan Strong Point Pagi tersebut rutin digelar yang dimulai pada Pukul 06.00 WIB, guna memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Doni Hermawan, terus menciptakan program yang bermanfaat bagi masyarakat, khususnya masyarakat Tasikmalaya Kota.

“Program Strong Point ini adalah pengaturan lalu lintas di seluruh titik rawan kemacetan, rawan lakalantas, pusat keramaian serta lokasi persekolahan,” ucapnya.

Doni menambahkan, Strong Point ini juga diciptakan agar masyarakat benar-benar merasakan kehadiran personel polisi di Kota Tasikmalaya.

Kapolres pun berharap dengan hadirnya polisi setiap pagi dilapangan dapat dirasakan masyarakat, baik terhadap pengemudi, pengendara, pedagang, pegawai kantoran, pelajar dan sebagainya.

Sehingga, Doni menegaskan, masyarakat pada jam rawan pagi tersebut dapat lancar menuju tempat tujuan dengan tidak ada gangguan. (Aa Fauzy/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan