Pabrik Tahu Nana Tetap Bertahan di Tengah Pandemi

infopriangan.com, BERITA PANGANDARAN. Ditengah pandemi covid 19, pabrik tahu di Kecamatan Parigi, yang di kelola Nana beserta istrinya Suryati masih tetap bertahan, demi kelangsungan hidup. Walaupun, omzetnya menurun, tapi tidak menyurutkan semangat Nana untuk terus berproduksi.

Pabrik tahu yang sudah 10 Tahun di kelola Nana berada di Dusun Pasirkiara, RT 03, RW 11, Desa Karangbenda, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Rabu, (16/12/20).

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Pemilik Pabrik Tahu, Nana mengatakan bahwa, sejak dari tahun 2001 sampai sekarang 2020. Nana, masih mempertahankan produksinya, untuk memenuhi pesanan para pelanggan. Walaupun banyak kendala, Nana dan istri tetap bertahan.

“Kami beserta istri dengan tiga orang pegawai, masih bisa bertahan untuk produksi, walaupun omzet sekarang sangat berbeda dengan sebelum pandemi,” ujarnya.

Nana menambahkan, untuk pemasaran masih seperti biasa rutin ke Pasar Parigi, Pasar Cijulang, dan ke tiap-tiap warung. Namun, kendalanya sekarang yaitu permodalan.

“Kami berharap kedepannya ada perhatian dari pemerintah melalui Dinas terkait, karena pabrik tahu di Pangandaran masih langka, mudah-mudahan adanya kerjasama dengan Dinas terkait pabrik kami bisa lebih maju,” pungkasnya. (Kusmana/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan