Meriahkan Hajat Laut, Sejumlah Nelayan Ikuti Lomba Renang Ekstrim

infopriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Meriahkan hajat laut sejumlah nelayan di Desa Cimanuk Kecamatan Cikalong Kabupaten Tasikmakaya mengikuti Lomba Renang Extrim sejauh 500 meter di laut.

Mereka beradu stamina dan skill untuk menjadi yang terbaik hanya menggunakan alat pelampung berupa ban bekas dan bakiak.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

“Lomba ini setiap tahun rutin di adakan, walau jarak renang yang cukup jauh tapi bagi kami sudah biasa,” kata Roto Guntur Taulan salasatu nelayan yang mengikuti renan. Sabtu (14/12/2019).

“Bagi saya melihat ombak tinggi seperti ini udah biasa tapi kami juga menyiapakan alat keselamatan berupa pelampung dan baikak,” ujarnya.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Tasikmalaya Dadan Wardana mengakui keberanian para nelayan tersebut meski harus menangung resiko tinggi.

“Ketangguhan para nelayan Tasikmalaya sungguh luar biasa berenang di laut bukan hal yang mudah, tapi mereka bisa melewatinya,” katanya.

Bagi juara panitia menyediakan uang satu juta rupiah bagi peserta yang tercepat sampai ke darata. (Aa Fauzy/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan