Polres Banjar Gelar Kesamaptaan Jasmani

infopriangan.com, BERITA BANJAR.  Dalam memelihara stamina personel, Polres Banjar menggelar Kesamaptaan Jasmani (Samjas), secara rutin yang dilaksanakan di Lingkungan Mapolres Banjar, Polda Jabar. Jum’at, (15/10/2021).

Kegiatan Samjas diikuti oleh seluruh personel Polres Banjar, dengan berbagai jenis gerakan fisik. Diantaranya lari selama 12 menit, bela diri Polri, pull up, push up, sit up, dan lari bolak-balik (shuttle run).

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Demi mematuhi Protokol Kesehatan, kegiatan Samjas dilaksanakan selama tiga hari, mulai dari tanggal 13 – 15 Oktober 2021, untuk menghindari kerumunan.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Banjar, AKBP. Ardiyaningsih, S.I.K., M.Si., didampingi Wakapolres Banjar, serta para perwira, dan personel Polres Banjar.

BACA JUGA: MPC Pemuda Pancasila Lakukan Deklarasi Damai

Kapolres Banjar mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin tahunan, untuk memantau kemampuan, serta kondisi fisik personel.

“Di sela-sela padatnya kegiatan, kami melaksanakan Samjas ini untuk mengukur kondisi fisik personel secara berkala,” tandas Kapolres. (Baehaki Efendi/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan