Jalan Usaha Tani di Pamarican Selesai Dibangun

infopriangan.com, BERITA CIAMIS. Pembangunan Jalan Usaha Tani, di Desa Sukajadi, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, selesai dibangun.

Jalan yang berlokasi di Dusun Sukamaju, Desa Sukajadi tersebut, dibangun untuk memudahkan para petani dalam mengangkut hasil bumi.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Kepala Desa Sukajadi, Haiz Azka, Rabu (27/10/2021) sore, mengatakan bahwa Jalan Usaha Tani, yang dibangun di wilayah Dusun Sukamaju tersebut, merupakan Program Pemerintah Desa Sukajadi, dalam mendukung sarana prasarana transportasi di kawasan pertanian, untuk memperlancar seluruh aktivitas pertanian.

Mulai saat masa tanam, pengangkutan pupuk, hingga mengangkut hasil produk pertanian dari lahan menuju lokasi penampungan.

Lanjut Haiz Azka, selain membangun Jalan Usaha Tani, Pemerintah Desa Sukajadi, juga mendapatkan bantuan dari BBWS Citanduy, berupa Pembangunan Saluran Irigasi Cacingan, melalui Program P3A.

“Alhamdulillah Pemerintah Desa Sukajadi, mendapatkan bantuan pembangunan Saluran Irigasi Cacingan, sepanjang 380 Meter, Lebar 60 Cm, Tinggi 60 Cm, di wilayah Dusun Sukamaju, guna mengairi area persawahan yang ada di wilayah tersebut,” ungkapnya.

Selain itu, ujar Haiz Azka, dalam mendukung pertanian, Pemerintah Desa Sukajadi, juga membangun Irigasi Tanah Dangkal (Sumur Bor) sedalam 80 Meter, dengan bak tampung seluas 4 Meter, lebar 3 Meter, dan tinggi 2 Meter.

BACA JUGA: Polsek Mangkubumi Terus Berinovasi

“Irigasi Tanah Dangkal, yang kami bangun, diharapkan dapat mengairi area persawahan yang ada di wilayah Blok Sukamaju, dan Blok Sukasari, saat musim kemarau tiba,” ujar Haiz Azka.

BACA JUGA: Peringatan HUT Pangandaran Digelar Sederhana

Haiz Azka, berharap mudah-mudahan apa yang dilakukan Pemerintah Desa Sukajadi, dalam mendukung pertanian, dapat bermanfaat bagi seluruh warga masyarakat, khususnya para petani yang ada di wilayah Desa Sukajadi. (Baehaki Efendi/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan