STMIK Tasikmalaya Akan Jadi Universitas

infopriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Tasikmalaya, Jawa Barat akan bertransformasi menjadi universitas.dan berganti namanya menjadi Universitas Tasikmalaya (UNTAS).  

Kehadiran UNTAS menjadi pilihan yang sangat baik bagi generasi muda. UNTAS bisa menjadi rekomendasi tempat kuliah yang bermutu dan bergengsi untuk generasi muda yang ingin terus meningkatkan ilmu pengetahuan yang dimilikinya demi menjawab tantangan zaman.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

UNTAS merupakan hasil transformasi STMIK Tasikmalaya yang sudah terakreditasi dengan predikat B.

UNTAS Tasikmalaya hadir
akan semakin mantap berkiprah mengantarkan generasi muda demi kemajuan bangsa Indonesia.

Setelah 36 tahun menyandang sebagai Akademi, STMIK Tasikmalaya akan menjadi Universitas.

Rektor Universitas Tasikmalaya Dr. Ir. H. Restu Adi Wiyono MSc, M.Kom mengatakan, perubahan nama Akademi STMIK menjadi Universitas Tasikmalaya melalui proses yang cukup panjang.

Perubahan ini dilakukan sebagai salah satu kesiapan UNTAS dalam menghadapi era disruptif atau pasar baru di bidang teknologi informasi (TI).

“Dengan memiliki akademi di beberapa kampus maka pihak Yayasan STMIK Tasikmalaya berinisiatif untuk menyatukan akademi yang dimiliki untuk menjadi satu berupa universitas,” kata Restu Adi Wiyono kepada wartawan. Kamis, (23/03/2022).

Restu memastikan, perubahan status ini tidak akan berdampak pada kenaikan tarif kuliah bagi para mahasiswa.

BACA JUGA: Matikan Lampu dan Elektronik 26 Maret 2022

Menurut dia, tarif yang diberlakukan pada mahasiswa akan tetap sama hingga satu sampai dua tahun.

“Sasaran kami adalah masyarakat menengah, bukan masyarakat yang premium, sehingga pasca perubahan ini biaya kuliah akan tetap sama dan tentunya menyesuaikan kondisi,” ujar Restu. (AA Fauzy/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan