Benny Soebardja Sang Legendaris Musik Rock

infopriangan.com, BERITA NASIONAL.  Sosok Benny Soebardja begitu melegenda. Terutama bagi penggemar musik rock tanah air. Namanya pernah melejit dengan lagu hitsnya “Sesaat dan Apatis”.

Benny juga pernah bergabung dengan band-band tersohor pada jamannya, diantaranya The Peels, Sharmove, dan Gia Step. Benny terkenal juga karena komitmennya terhadap musik karya sendiri.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Bahkan kurang mengikuti selera pasar. Karena itulah beberapa media asing sempat memberinya julukan “The Godfather Of Indonesian Progressive Rock”.

Pria kelahiran Tasikmalaya ini pernah melanglang dan bermukim di Eropa. Hal tersebut dilakukannya untuk menimba ilmu tentang musik.

BACA JUGA: Tim Futsal Ciamis Telan Kekalahan dari Tim Futsal Bogor

Namun karena kerinduan pada penggemarnya, Benny sudah beberapa hari ini pulang dan berada di Indonesia. Rencananya, untuk menyapa penggemarnya Benny akan melakukan show di Bandung.

Kali ini Benny akan berkolaborasi dengan Fariz Roestam Moenaf. Juga akan berkolaborasi dengan band muda yang inovative, Crossroads.  Sedangkan tempat yang dipilihnya yaitu di Ballroom Krakatau Hotel Horison Bandung. (Liklik Sumpena/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan