Garda Membaca Luncurkan Pojok Baca Digital

infopriangan.com, BERITA CIAMIS. Komunitas Garda Membaca Desa Winduraja, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis luncurkan Pojok Baca Digital.

Selain itu diggelar pula Festival Budaya Bumbung dan Pameran serta Lomba Makanan Khas Sunda. Senin, (06/02/2023).

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Ketua Komunitas Garda Membaca, Agus Munawar, mengatakan saat ini komunitasnya yang berlokasi di Winduraja Kawali Ciamis sudah membuka fasilitas Pojok Baca Digital untuk memudahkan pelayanan kepada masyarakat.

“Kami membuka Pojok Baca Digital agar masyarakat mudah mencari informasi dari buku digital dengan sumber-sumber yang lainya yang ada di internet,” kata Agus.

Menurut Agus, alasan membuka Pojok Baca Digital agar masyarakat mudah mencari informasi dari buku digital dengan sumber-sumber yang lainya yang ada di internet.

Fasilitas Pojok Baca Digital di kata Agus merupakan bantuan dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia sarta Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Ciamis.

BACA JUGA: Polisi Amankan Terduga Pelaku Penganiayaan

“Aplikasi iPusnas, agar masyarakat bisa membaca berbagai jenis buku digital dengan tidak mengunakan buku cetak. Selain bisa membaca buku melalui aplikasi iPusnas, komputer dan akses internetna bisa dipake untuk belajar dan hiburan,” ujarnya.

Perlu diketahui bantuan buku Komunitas Garda Membaca diantaranya adalah bantuan dari CSR. Salah satu perusahaan penerbitan serta Ketua Ikatan Penerbit Indonesia (Ikapi) DKI Jakarta. Ada juga bantuan dari pribadi sehingga koleksi buku yang ada di Komunitas Garda Membaca Desa Winduraja terus bertambah. (Agus Pratama/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan