PMII Gelar Aksi Demonstrasi di Balai Kota

infopriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Universitas Siliwangi (Unsil) menggelar aksi demonstrasi di depan Balai Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Jumat, (24/02/2023).

Korlap aksi, Abdul Aziz Nurul Kamilin mengatakan pihaknya masih mendapati berbagai tumpukan sampah dipojokan wilayah perkotaan.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

“Fokus aksi kami ini adalah tentang sampah. Karena kami masih mendapati masih banyak sampah di pojok-pojok wilayah perkotaan. TPS ilegal kan masih ada. Artinya itu kurangnya edukasi ke masyarakat,”  lerang dia.

Ia menambahkan, pihaknya juga menyoroti soal pemasangan 10 CCTV di beberapa TPS. Karena menurutnya hal itu tidak menjadi solusi untuk mengurangi volume sampah.

“Yang kami inginkan itu ada solusi konkrit dari pemerintah. Misal, ke mana sampah perginya, lalu dibagaimanakan sampah itu. Di kita kan tak ada pengolahan sampah,” paparnya.

Massa juga menilai, apa yang dilakukan Pemkot hingga hari ini dalam mengatasi sampah makanya kurang maksimal. Seperti dengan maggot, menurutnya, hal itu baru sebatas penanganan sampah organik saja.

“Sedangkan non organiknya kami lihat belum ada tindakan konkrit. Di TPA Ciangir begitu-begitu saja. Prasarana angkutan yang kabarnya ada 42 armada saya rasa sudah cukup asalkan dimaksimalkan penggunaannya,”  ucapnya.

Menanggapi aksi demo mahasiswa itu  Asda II Pemkot Tasikmalaya, H Tedi Setiadi menuturkan, pengentaskan masalah sampah ini merupakan program Pj Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah.

“Sebab, di Kota Tasik ini berdasarkan data DLH tahun 2021 saja timbulan sampah per hari 315 ton. Tahun 2022 naik menjadi 319 ton per hari,” terang dia.

Sampah itu, kata dia, rata-rata dihasilkan warga Kota Tasikmalaya per orangnya 0,44 kilogram per harinya. Maka kemungkinan besarnya besok lusa kalau tak ada upaya penanganan jumlahnya akan bertambah banyak.

“Maka Pak Pj membentuk Tim Satgas Tasik Resik yang intinya untuk membantu tugas DLH menangani sampah di TPS ilegal,”  ujarnya.

Hasilnya, Lanjut dia, hampir 80 persen efektif gerakan Satgas Tasik Resik ini. Karena di TPS-TPS ilegal itu warga sudah tak membuang ke sana.

“Tapi hal itu belum menyelesaikan permasalahan. Karena hanya memindahkan dari TPS ilegal ke TPS legal atau ke TPA Ciangir,”  terang dia.

Jadi, kata dia, memang belum mengurangi volume sampah harian. Maka Satgas berfikir membantu DLH melakukan upaya mengurangi sampah.

“Maka dari jumlah harian 319 ton sampah efektif 200,83 ton terangkut DLH. Sisanya 119 ton itu belum terangkut. Tapi ini menjadi tugas kita bagaimana berupaya untuk mengurangi yang belum terangkut,” katanya.

Yaitu, ucap dia, menanggulanginya dari hulu sampah ke hilirnya.  Yaitu dari rumah tangga diupayakan sudah dipilah sampah organik dan non organik itu.

“Sampah non organik misalnya botol plastik, kaleng, besi dan lainnya dipilah. Nanti itu masuk ke bank sampah dan dijual. Makanya kami libatkan seluruh PNS dalam hal ini dan diwajibkan menjadi nasabah bank sampah,” ucapnya.

Tukas dia, untuk sampah organiknya itu kebanyakan sisa-sisa makanan. Maka itu diarahkan ke 2 hal. Yaitu dijadikan bahan budidaya maggot atau jadi bahan pembuatan kompos.

“Karena saat ini budidaya maggot itu sekilonya yang basah dihargai Rp6.000. Kalau yang kering bisa sampai Rp 70.000 per kilogram. Silahkan jika ada masukan-masukan dari teman-teman mahasiswa,” tukasnya.

BACA JUGA:  SMP Islam Terpadu Nurul Huda Gelar Perjumsa

Diakui dia, selain hal tersebut masih ada yang jadi kendala yaitu kekurangan armada pengangkut. DLh hanya memiliki 28 unit dump truk, 13 unit butuh perbaikan, 4 unit ambrol, satu truk engkel, dua pikap, dan 26 kendaraan roda tiga.

“Kita mengakui hal itu, kekurangan armada. Maka, Pak Pj seperti hari ini sedang berupaya mencari kekurangan armada itu. Seperti mendatangi Kementerian LH. Kemudian ke Pemprov DKI. Khususnya ke DKI ini intinya pemerintah di sana akan memberikan hibah alat berat untuk angkutan sampah,”  pungkasnya. (AA Fauzy/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan