Warga Nagarajaya Bangun Bahu Jalan Sendiri

infopriangan.com, BERITA CIAMIS. Sebagai wujud kepedulian warga RT. 25, RW. 06, Dusun Sindang, Desa Nagarajaya, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, bahu membahu bangun bahu jalan secara mandiri.

Pembagunan dilakukan karena selain lokasi sempit dan banyak memiliki tikungan tajam, lokasi ini juga minim lampu penerangan. sehingga rawan terjadi kecelakaan. Hal itu dikatakan tokoh masyarakat setempat, Gumilar.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

“Pembangunan ini inisiatif warga. Kami sedikit menyisihkan uang kami untuk membangun bahu jalan. Ini salah satu titik rawan kecelakaan,” terangnya.

BACA JUGA: Sifilis Merebak, Saatnya Merujuk Kepada Tuntunan Islam

Gumilar juga mengatakan, uang dari hasil donasi warga, bisa melakukan pembangunan jalan sekitar 200 meter.

“Saya berharap berharap kepada Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Dinas terkait agar di Jalan Nagarajaya segera dipasang lampu penerangan. Mengingat hampir setiap hari ada kecelakaan walaupun tidak merengut korban jiwa,” ujarnya. (Agus/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan