Dinsos dan Satpol PP Kota Tasikmalaya Gelar Razia

infopriangan.com, BERITA TASIKMALAYA.  Puluhan gepeng yang mangkal di Kota Tasikmalaya, membuat resah warga. Terkait hal itu, Dinas Sosial Kota Tasikmalaya bekerjasama dengan Satpol PP mengadakan razia.

Dari razia tersebut, puluhan anak jalanan, gelandang an dan pengemis di pusat Kota Tasikmalaya berhasil  diamankan.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Kota Tasikmalaya, Nana Rosada mengatakan,” Kota Tasik saat ini menjadi primadona anak punk, anak jalanan, pengemis dan badut jalanan,”  katanya.

“Kota Tasikmalaya ini kota yang paling aman, sehingga jadi primadona mereka. Tak ada aturan yang memberi dan diberi, kalau di luar daerah kita itu sudah ada aturannya,”  terangnya.

Dalam razia ini, pihaknya bekerjasama dengan Satpol PP dalam rangka razia anak punk, gelandangan dan pengemis. Termasuk pengamen yang memakai boneka di jalan raya (badut jalanan).

Mereka kemudian mendapat pembinaan dari pemerintah. “Untuk fasilitas penampungan sendiri masih belum mencukupi, saat ini masih digabung antara tempat pemberdayaan dengan rumah singgah,” katanya.

“Semoga tahun 2021, tempat itu bisa dipisahkan, karena hal tersebut merupakan tugas pokok kita, dalam rangka merehabilitasi mereka untuk kita berdayakan,” pungkas Nana. (Aa Fauzy/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan