DP2KBP3A Ciamis Gelar Pemilihan Duta GenRe Ciamis Tahun 2024

infopriangan.com, BERITA CIAMIS. Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Ciamis  gelar Pemilihan Duta Generasi Berencana (GenRe) tingkat Kabupaten Ciamis di Aula STikes Ciamis

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Ciamis, Dr Dian Budiyana M.si, mengatakan pemilihan duta GenRe ini bertujuan untuk memilih figur remaja yang menjadi teladan serta motivator yang berperan memberikan wawasan/informasi, pendidikan, konseling, sikap dan perilaku positif dalam mengembangkan secara mental, fisik, intelektual, spiritual dan sosial bagi remaja,  sehingga remaja terhindar dari pernikahan dini, seks pranikah dan bahaya narkoba.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094


“Selain itu duta genre juga diharapkan mampu mensosialisasikan program pembangunan keluarga, kependudukan dan keluarga berencana,” kata Dian. Kamis, (04/07/2024).

Pemilihan duta GenRe ini dihadiri bunda Genre Kabupaten Ciamis, Yulia Sari sedangkan pembukaan pemilihan duta Genre Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Ciamis

Masih menurut Dian, Duta GenRe yang di ikuti 54 peserta dari 27 kecamatan merupakan role model remaja. Mereka ini dipilih untuk menyebarkan dan meningkatkan kesadaran di kalangan remaja terkait triad KRR yaitu tiga resiko yang mengancam kesehatan reproduksi remaja.

“Ketiga risiko yang harus dicegah
meliputi pernikahan dini, seks
pranikah dan napza
sekaligus mempersiapkan mereka ke jenjang selanjutnya melalui
pemahaman pendewasaan usia
perkawinan.

BACA JUGA: Salah Seorang Kuasa Hukum Keluhkan Pelayanan KUA Ciamis

Dian berharap dengan adanya ajang pemilihan Duta GenRe ini akan meningkatkan life skill remaja untuk melewati lima transisi kehidupan dengan terencana. Adapun lima
transisi kehidupan itu menerapkan perilaku bersih dan sehat, melanjutkan
pendidikan, mencari pekerjaan,
menjadi anggota masyarakat yang baik dan berkeluarga. (Redaksi)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan