Garut Miliki Pusat Latihan Aerosport

infopriangan.com, BERITA GARUT.  Lokasi Pusat Pelatihan Aerosport Haruman Jingga, yang berlokasi di Gunung Haruman, merupakan salah satu lokasi Paralayang yang cukup potensial.

Bupati Garut Rudy Gunawan melakukan pengecekan langsung ke lokasi tersebut, di wilayah Kecamatan Leuwigoong, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Minggu, (05/06/2022).

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Dikatakannya, lokasi paralayang Haruman Jingga, telah diresmikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (RI), Zainudin Amali dan Kepala Staff TNI Angkatan Udara (KSAU), Marsekal TNI Yuyu Sutisna pada tahun 2019.

Untuk itu, Bupati menjelaskan, pihaknya dibantu oleh Paskhas TNI AU, berkolaborasi dengan semua stakeholder paralayang melakukan rekonstruksi tempat tersebut.

Rudi juga menyampaikan, pihaknya mendukung penuh terhadap pusat pelatihan Aerosport Haruman Jingga tersebut.

BACA JUGA: Deklarasi Tolak Geng Motor di Kecamatan Rajapolah

“Terima kasih kepada semua stakeholder, termasuk ahli paralayang dan TNI yang telah memberikan dukungan serta bimbingannya,” ucapnya.

Diharapkan Bupati, Haruman Jingga kedepannya, bisa menjadi salah satu objek wisata alam yang baru. Bahkan bisa dijadikan objek pariwisata premium. (Yayat Ruhiyat/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan