Kapolres Ciamis Pantau Kampanye di Pangandaran

infopriangan.com, BERITA PANGANDARAN.  Pengamanan Kampanye terbatas tahapan Pilkada Kabupaten Pangandaran, menjadi perhatian khusus Kapolres Ciamis AKBP Dony Eka Putra, S.I.K., M.H.,pasalnya pengamanan tahapan Pilkada serentak dilaksanakan dimasa pandemi Covid-19.

Menurut Kapolres Ciamis, AKBP Dony Eka Putra, S.I.K., M.H., menuturkan, monitoring dilakukan dalam rangka untuk memastikan kesiapan personel pengamanan kampanye terbuka Paslon Bupati dan Wakil Bupati kabupaten Pangandaran.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

“Untuk memastikan pelaksanaan Kampanye berjalan lancar dengan tidak lupa menerapkan protokol kesehatan,” ucapnya. Sabtu, (31/10/20).

Lanjut Kapolres, berdasarkan hasil monitoring, para personel sangat siap mengamankan kampanye terbatas paslon Bupati dan wakil Bupati Pangandaran.

“Kesiapan pengamanan tersebut terlihat dari pola pengamanan hingga kesiapan protokol kesehatan masing-masing personel telah diterapkan,” tegasnya.

Kapolres berpesan kepada semua anggota yang bertugas untuk selalu semangat melaksanakan pengamanan. Semua personel diharuskan untuk mengawal dan menjaga netralitas, sehingga Pilkada Kabupaten Pangandaran berjalan Lancar, kondusif dan sehat.

Kita sadari bersama bahwa tahapan Pilkada kali ini dilaksankan di tengah masa pandemi Covid-19.

“Kami minta untuk tetap mengedepankan protokol kesehatan, guna mencegah dan mengantisipasi penyebaran Covid-19,” pungkasnya (Kusmana/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan