Kapolres dan Waka Kunjungi Ponpes Darul Huda

infopriangan.com, BERITA BANJAR. Kapolres Banjar, AKBP., Melda Yanny, S.I.K., M.H., bersama Wakapolres Kompol Drs. Ade Najmulloh, Kasat Binmas Polres Banjar, dan anggota silaturahmi ke Pondok Pesantren (Ponpes) Daarul Huda, Kota Banjar. Kamis, (27/08/2020).

Rombongan disambut oleh Ketua Yayasan Nur Apipudin, M.Pd., Pimpinan Pesantren Ipan Ridpanudin, M.Pd., serta para pengurus Ponpes, dan para santri putra Daarul Huda.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Ketua Yayasan Daarul Huda, mengucapkan selamat datang, dan terima kasih atas kedatangan Kapolres Banjar, bersama rombongan.

“Kami sampaikan kepada Ibu Kapolres Banjar, bahwa Ponpes kami Alhamdulillah sudah menerapkan Protokol Kesehatan, serta siap sinergi dengan Polres Banjar, dalam menjaga Kamtibmas di Kota Banjar,” ucapnya.

Kapolres Banjar, mengapresiasi para pengurus, dan para santri yang hadir dalam kegiatan tersebut, telah mematuhi Protokol Kesehatan, salah satu menggunakan masker.

“Luar biasa para pengurus, dan para santri sudah patuh terhadap Protokol Kesehatan, semua sudah menggunakan masker, patuhi Protokol Kesehatan dengan mengingat 3M, Memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak” ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Banjar, AKBP., Melda Yanny, S.I.K., M.H., membuat quiz dengan pertanyaan yang berkenaan dengan Protokol Kesehatan, dan dalam menyongsong masa depan, para santri sangat antusias, hingga ditentukan tiga santri yang dapat menjawab pertanyaan Kapolres Banjar, lalu diberi bingkisan, dan masker.

Setelah itu Kapolres Banjar, memberikan bantuan berupa sembako kepada pengurus Ponpes. (Baehaki Efendi/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan