LSM GMBI Gelar Vaksinasi di Banjarsari

infopriangan.com, BERITA CIAMIS.  Lembaga Swadaya Masayarakat (LSM) Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) distrik Ciamis bersinergi dengan Polres Ciamis gelar vaksinasi Covid-19. Bertempat di Dusun Cikohkol, Desa Sukasari, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Kamis, (21/10/2021).

Menurut Ketua Distrik GMBI Kabupaten Ciamis Roby mengatakan, kegiatan vaksinasi tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian organisasinya dalam usaha membantu Pemerintah.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

“Sekarang kami sudah menyiapkan sebanyak 1000 dosis vaksin untuk diberikan kepada masyarakat. Alhamdulillah antusias warga Banjarsari yang ingin di vaksin cukup bagus,” jelasnya.

Kegiatan vaksinasi selain untuk masyarakat, pihaknya juga memfasilitasi semua keluarga besar GMBI Banjarsari dan Banjaranyar.

“Vaksinasi di Banjarsari tersebut merupakan agenda yang kesekian kalinya dilakukan oleh GMBI. Kegiatan serupa akan dilakukan secara bertahap di wilayah Cihaurbeuti Kabupaten Ciamis,” ungkapnya.

BACA JUGA: Hati-Hati, Aksi Pecah Kaca Mobil di Ciamis

Robi juga menambahkan, pihaknya memberikan apresiasi kepada seluruh anggota GMBI yang sudah berpartisipasi agar kegiatan vaksinasi tersebut berjalan dengan lancar.

“Selain dari Banjarsari juga Banjaranyar, ada juga anggota GMBI yang hadir dari Purwadadi, serta Lakbok, bahkan distrik Pangandaran pun ikut hadir,” pungkasnya. (Rizky/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan