Milad Pesantren Al Qur’an Cijantung ke 85

infopriangan.com. BERITA CIAMIS. Puncak peringatan hari lahir Pesantren Al Qur’an Cijantung Kabupaten Ciamis ke 85 dan Haul almarhum KH Muhammad Siroj ke 23 berlangsung sangat meriah, Sabtu (29/2/2020). Acara puncak diisi dengan tahlil dan ceramah umum.

Hadir dalam acara tersebut Bupati Ciamis Dr Herdiat Sunarya, Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra, Dandim 0613 Letkol Arm Tri Arto Subagio, Kapolres Ciamis, Dony Eka Putra, SIK, dan para alim ulama Ciamis.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Menurut salah satu pengasuh Pesantren Al Qur’an Cijantung Ciamis, KH Ahmad Hidayat, momentum peringatan hari lahir ke 85 dan haul ke 23 KH Muhammad Siroj ini untuk mengenang jasa perjuangan Babah Siroj dalam berdakwah.

“Babah selaku pendiri pesantren berjuang mendakwahkan pentingnya umat Islam menguasai ilmu baca Al-Qur’an. Babah dakwah merangkul ummat agar mencintai Al Qur’an. Makanya sejak awal fokus pendidikan di kami ilmu qiroah Al Qur’an,” ujar Hidayat.

Dikatakan Hidayat, selama 85 tahun usia pesantren, telah melahirkan ratusan ribu alumni santri yang ahli Al -Qur’an. Bahkan untuk melengkapi pengajaran, santri bukan hanya dibekali ilmu qoriah tapi juga tahfid Al Qur’an.

“Saat ini kami fokus ke program tahfid. One day one ayat, setiap santri sekarang diajari mengahafal Al Qur’an perhari satu ayat,” ujar Hidayat.

Sementara itu Wakil Ketua Bidang Akademik Yayasan Pesantren Al Qur’an Cijantung, Iir Abdul Haris, M. Ag, mengatakan, peringatan hari lahir Pesantren Al Qur’an Cijantung ke 85 dan Haul ke 23 KH Muhammad Siroj merupakan momentum yang baik untuk meningkatkan kualitas santri.

“Intinya santri kami harus siap menerima perubahan ke depan. Santri milenial jelas berbeda dengan jaman dahulu, santri milenial harus menjadi pelopor perubahan agar tidak ketinggalan,” ujar Iir. (Rio/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan