NPCI Ciamis Kirim Atlet Untuk Peparnas XVI Papua

infopriangan.com, BERITA CIAMIS.  Menindaklanjuti Surat Pemberitahuan dari National Paralympic Comitte of Indonesia (NPCI) Jawa Barat Nomor : 050/NPCI-Jbr/III/2021, Pengurus NPCI Ciamis, secara bertahap memberangkatkan atlet-atletnya menuju Pelatda Bandung,  guna mengikuti Seleksi Promosi dan Degradasi (Promdeg) untuk Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVI Papua 2021.

Ketua NPCI Ciamis, Oman Heriyadi, menerangkan bahwa sebanyak 7 atlet untuk 5 cabor direkomendasikan ikut serta dalam Pelatda Bandung, guna Seleksi Promdeg untuk Peparnas XVI Papua 2021.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Ketujuh atlet rekomendasi NPCI Ciamis untuk 5 cabang olahraga, yaitu : Wiwin Winarni untuk Cabor Tenis Meja, Amanda Aurelia Putri dan Devi Ersa Fauziah untuk Cabor Renang, Sri Maryani untuk Cabor Atletik, Susi Susilawati dan Meli Meliani untuk Cabor Bulutangkis, serta Sarmin untuk Cabor Catur.

Pemberangkatan atlet menuju Pelatda Promdeg Bandung dilakukan secara bertahap. Dan pada hari Selasa (23/03/2021), Pengurus NPCI Ciamis memberangkat 3 atletnya menuju Bandung.

“Berangkat hari ini untuk Cabor Renang ada 2 orang, atas nama Amanda Aurelia Putri dan  Devi Ersa Fauziah, keduanya Klasifikasi TRW. Dan satu lagi, atas nama Bapak Sarmin untuk Cabor Catur, klasifikasi tuna netra. Berarti yang sekarang berangkat untuk acara besok di Bandung, pukul 10.00 WIB, sebanyak 3 orang,” ungkap Oman.

Pemberangkatan atlet NPCI Ciamis gelombang kedua akan dilaksanakan pada tanggal 27 Maret 2021.

“Inshaallah menyusul, untuk gelombang kedua tanggal 27 Maret 2021, sebanyak 2 orang, atas nama Ibu Wiwin Winarni untuk Cabor Tenis Meja, klasifikasi T10. Dan, satunya lagi Sri Maryani untuk Cabor Atletik, Klasifikasi TG,” imbuh Oman.

Oman menambahkan, selanjutnya akan diberangkatkan atlet untuk Cabor Bulutangkis, atas nama Susi Susilawati dan Meli Meliani, keduanya Klasifikasi TRW.

Oman berharap ketujuh atlet rekomendasi NPCI Ciamis, bisa mengukir prestasi di Pelatda Bandung, untuk Seleksi Promdeg menuju Peparnas XVI Papua 2021.

“Mudah-mudahan, Saya atas nama Ketua NPCI Ciamis, Oman Heryadi, harapan besar mereka bisa mengukir prestasi, bisa masuk di pemusatan latihan daerah. Dan, harapan utamanya, mereka bisa melangkah ke Tanah Papua guna mengikuti Peparnas XVI Papua 2021,” pungkasnya. (Pepy Irawan, Nanang/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan