Pagar SDN 1 Sindangrasa, Banjaranyar Ambruk

infopriangan.com, BERITA CIAMIS.  Luapan air sungai Ciputrahaji yang terjadi tadi malam, telah memporak porandakan Dusun Pongporang, Desa Sindangsari, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Akibat luapan air tersebut rendam puluhan rumah, memutus jembatan yang menghubungkan dua Desa dan Sarana Pendidikan hingga mencapai ketinggian satu meter lebih. Selasa, (27/10/20).

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Berdasarkan pantauan dilokasi, salah satu Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Sindangrasa kondisinya cukup parah. Tembok pagarnya ambruk diperkirakan sekitar 20 meter nyaris rata dengan tanah.

Kepala Sekolah SDN 1 Sindangrasa, Ujang A.S membenarkan bahwa, Sekolah nya mengalami keruksakan paling parah bila di bandingkan dengan sekolah yang lain.

“Meluapnya air Ciputrahaji diperkirakan pukul 1.30 WIB tengah malam, kala warga masyarakat tertidur lelap,” ucapnya.

Ujang menambahkan, akibat pagar ambruk, air masuk kesekolah yang disertai lumpur, hingga ruangan sekolah pun tertimbun lumpur cukup tebal yang terbawa oleh luapan air.

“Dari kejadian ini pihak sekolah mengalami kerugian diperkirakan puluhan juta rupiah, akibat pagar ambruk ditambah lagi buku pelajaran siswa yang ada dimeja ikut hanyut,” pungkasnya (Kusmana/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan