Panwascam Cisompet Lantik 181 PTPS

infopriangan.com, BERITA GARUT.
Ketua Panwascam Pemilu 2024 Kecamatan Cisompet Kabupaten Garut melantik 181 orang Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS), Minggu 21/01/2024 di Cisompet.

Seluruh petugas PTPS yang dilantik seluruhnya berhasil lolos dalam berbagai tahapan tes. Tes administrasi, kesehatan, integritas, dan tes wawancara yang dilakukan beberapa hari lalu. Nantinya, saat hari H pemungutan suara, mereka akan bertugas dan tersebar di seluruh Tempat Pemungutan Suara ( TPS) yang ada di wilayah Kecamatan Cisompet.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Dalam pidato sambutanya Ketua Panwascam Cisompet D’Anda Sukanda S.Pd.I berharap, agar seluruh petugas PTPS sungguh-sungguh melaksanakan tugas sesuai aturan yang berlaku.

“Tahapan pemungutan suara tinggal menghitung hari. Karena itu kita, harus mempersiapkan diri dengan matang. Perlu diingat, yang mengawasi Pemilu itu bukan hanya petugas dari jajaran Bawaslu saja, tetapi akan diawasi oleh berbagai komponen masyarakat. Karena itu dari mulai hari ini kita harus benar-benar sudah siap. Sebab PTPS merupakan ujung tombak Bawaslu yang bersentuhan langsung dengan masyarakat,” tutur D’Anda.

BACA JUGA: Penarik Suara Pemilih Tim Caleg Rokhmat Ardiyan Lakukan Mancing Mania

Pelantikan petugas PTPS  yang dimulai pukul 07.30 WIB, dilanjutkan dengan Bimbingan Teknis (Bimtek) serta pembagian atribut petugas PTPS seperti pakaian seragam, topi, dan atribut lainnya.

Selain jajaran Panwascam, dalam pelantikan tersebut, turut hadir jajaran Forkopimcam Cisompet serta tamu undangan lainnya. (Liklik Sumpena/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan