PDI Perjuangan Usung Jeje-Ujang di Pilkada Pangandaran

infopriangan.com, BERITA PANGANDARAN. DPP PDI Perjuangan mengumumkan 45 nama pasangan calon kepala daerah yang akan maju pada Pilkada serentak, Desember 2020 mendatang. PDIP Pangandaran resmi usung Jeje-Ujang.

Salah satu diantaranya calon kepala daerah dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Pengumuman nama-nama tersebut disampaikan Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani dalam live streaming konferensi pers yang disiarkan dari Jakarta. Jumat, (17/7/2020).

“Wilayah Jawa Barat, Kabupaten Pangandaran, Jeje Wiradinata (Calon Bupati) dan Ujang Endin Indrawan (Calon Wakil Bupati),” ucap Puan.

Jeje Wiradinata, adalah calon Bupati petahana sekaligus Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pangandaran. 

Jeje pun mengaku sudah menerima rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan.

“Ya kemarin kami sudah menerima secara resmi rekomendasi dari PDI Perjuangan untuk pencalonan kami di Pilkada mendatang,” kata Jeje. Jumat, (17/7/2020).

Tiket dari PDI Perjuangan untuk mendaftar ke KPU ini, menurut Jeje semakin memantapkan langkahnya untuk kembali berlaga di Pilkada Pangandaran. 

“Pilkada 2020 ini bagi saya adalah sebuah titik sambung perjalanan pembangunan di Kabupaten Pangandaran agar terus berkelanjutan,” kata Jeje.

Selain sudah mengantongi dukungan dari PDI Perjuangan, Jeje juga mengatakan pihaknya sudah mendapat rekomendasi dari Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

“Jadi rekom yang sudah keluar itu PDI Perjuangan, PPP dan PAN. Sementara PKS tinggal menunggu, Perindo tinggal menunggu. Kalau Gerindra masih proses,” kata Jeje. (Iwan Mulyadi/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan