Percepat Pembangunan, Desa Banjar Angsana Prioritaskan Infrastruktur Pertanian

infopriangan.com, BERITA CIAMIS. Penerapan Dana Desa tahap tiga Banjar Angsana di prioritaskan pada infrastruktur pertanian

“Perbaikan infrastruktur Banjar Angsana, di prioritaskan pada akses jalan pertanian dan TPT Pertanian,” kata Yayan, Kepala Desa Banjar Angsana.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Adapun pembangunan infrastruktur yang di laksanakan:

  1. TPT jln baru Dusun Banjar Pinang
  2. TPT batas tanah Desa Banjar Angsana
  3. TPT irigasi, Dusun Banjar Angsana
  4. Pipanisasi, Dusun Kali Aren untuk jalur PAM Dusun Ciwalen

“Sasaran utama bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat secara langsung, seperti TPT jalan baru, yang mana kedepannya bisa lebih meningkatkan ekonomi dan pendidikan di sana, dengan akses jalan yang lebih cepat.”

Di tempat terpisah, Yaya Sunarya selaku Kasi Pembangunan menjelaskan,bahwa pengerjaan pembangunan jalan baru ini menghubungkan Dusun Kali Aren dan banjar pinang.

“Adapun maksud pembangunan jalan baru ini, supaya mempermudah akses pertanian dan pendidikan,” katanya.

“Mudah – mudahan dengan adanya jalan baru ini, bisa lebih meningkat jumlah siswanya.” tambah Yaya.

“Manfaat lainnya yaitu untuk para petani, agar tidak terlalu jauh memikul padi hasil garapannya, karena jalan yang cukup lebar, bisa di akses dengan kendaraan.” pungkasnya. (Jepri/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan