Perhutani dan BPBD Ciamis Tandatangani Kerja Sama

infopriangan.com, BERITA CIAMIS. Perum Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) dan BPBD Ciamis melaksanakan penandatanganan perjanjian kerjasama penanggulangan bencana alam kebakaran hutan dan lahan.

Penandatanganan kerjasama antara Perhutani dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ciamis dilaksanakan  di Kantor BPBD Kabupaten Ciamis. Rabu, (13/09/2023).

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Hadir dalam acara tersebut Administratur KPH Ciamis, Edy Satmoko didampingi Wakil Administratur Cucu Suhendar, Kepala Sub Seksi Hukum Kepatuhan.  Agraria dan Komunikasi Perusahaan (HKAKP) Wahyu Hidayat, Komandan Regu Polhut Mobil, Diding beserta anggota Polhutmob.

Sementara dari BPBD Kabupaten Ciamis hadir Kepala Pelaksana Drs. H. Dadang Darmawan, M.Si, ddampingi jajarannya.

Administratur KPH Ciamis, Edy Satmoko mengucapkan terima kasih kepada BPBD Kabupaten Ciamis atas kerjasama penanggulangan bencana. Karena sangat membantu Perhutani khususnya petugas di lapangan dalam melakukan mitigasi dan penanganan bencana alam terutama terkait kebakaran hutan dan lahan.

“Penanggulangan bencana tidak bisa dilakukan sendiri oleh Perhutani, namun kita harus saling bekerjasama dan berkoordinasi dengan pemerintah terkait dan semua elemen masyarakat terutama masyarakat desa sekitar hutan,” kata Edy.

Sementara itu Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Ciamis, Dadang Darmawan mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi atas terjalinnya kerjasama ini dan berharap agar semua pihak bisa saling membantu dan bersinergi dalam melakukan pencegahan penanggulangan bencana di Kabupaten Ciamis.

BACA JUGA: Camat Banjarsari Lantik Agus Sugara Jadi PJS Kepala Desa Ciulu

Penanggulangan bencana kata Edy merupakan kewajiban kita bersama. Sehingga kita bisa saling memberikan informasi dan memberikan sosialisasi dan edukasi untuk masyarakat di sekitar kawasan hutan untuk bisa tanggap dan tahan bencana bila sewaktu-waktu timbul bencana dan kebakaran di kawasan hutan KPH Ciamis.

“Apalagi setelah terikat dengan perjanjian kerjasama, sinergitas dan kerjasama harus lebih ditingkatkan lagi,”  pungkasnya.  (Dine D Kurnia/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan