Petugas Damkar Evakuasi Ular Sanca

infopriangan.com, BERITA CIAMIS.  Petugas UPTD Damkar Ciamis berhasil mengevakuasi seekor Ular Sanca sepanjang dua meter, dari rumah Hj Wadiah (85), Jalan Ir. H. Juanda No. 289 Ciamis.  Ular Sanca yang tidak diketahui dari mana asalnya itu, bersembunyi di toilet dan selokan kolam rumah Hj Wadiah.

Menurut Wadiah, penemuan Ular Sanca itu bermula saat anggota keluarga mau masak di dapur. Tiba-tiba, ada gerakan ular yang terjebak di selokan kolam belakang rumah.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

“Kelihatannya jinak, tapi kami semua takut. Selain bentuknya yang besar, dikhawatirkan akan melukai anak-anak. Makanya kami melaporkan kepada petugas Damkar Ciamis, ” ujar Wadiah.

Kepala Satpol PP Kabupaten Ciamis, Hj Titin, SH, saat dikonfirmasi membenarkan adanya laporan dari warga yang meminta evakuasi Ular Sanca.

“Sesaat setelah ada laporan, petugas dari UPTD Damkar kami terjunkan untuk mengevakuasi ular Sanca tersebut. Tak kurang dari 10 menit, Ular Sanca itu bisa diamankan oleh petugas kami, ” ujar Titin.

Titin menambahkan, bagi masyarakat yang kebetulan disinggahi ular, bisa langsung melaporkan ke petugas Damkar. Jangan bertindak sendiri, sebab ular itu berbahaya.

“Kami sudah menyiapkan peralatan khusus untuk menaklukan ular. Semua petugas terlatih untuk mengevakuasi ular,” ujar Titin.  (Rio/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan