Pupuslah Sudah Harapan Enam Kampung di Cisompet Untuk Membangun Jalan

infopriangan.com, BERITA GARUT.
Semula warga enam kampung di Cisompet berharap pembangunan jalan akan dilaksanakan masa pemerintahan Kabupaten Garut dikendalikan Rudi Gunawan.

Namun selama sepuluh tahun Rudi berkuasa, jalan tak kunjung dibangun. Masa bakti Rudi berakhir. Selasa, 23/01/2024.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Selama setahun ke depan cambuk kekuasaan pemerintah Kabupaten Garut dijabat oleh Barnas Adjidin. Itu pertanda pembangunan jalan yang didambakan hanya tinggal harapan.

Jalan yang bertahun-tahun dibiarkan rusak dan tak layak tersebut menghubungkan Ibu Kota Kecamatan Cisompet dengan beberapa dusun yang dilaluinya.

BACA JUGA: PT PLN (Persero) Beri Kemudahan Cek Tagihan

Jalan yang panjangnya mencapai 12 km melintasi Dusun Sukasari dan Dusun Cikapundung (Termasuk Desa Cihaurkuning), Dusun Nangorak, Citamiang, Bantarcaringin, dan Dusun Hegarmanah (termasuk wilayah Desa Cikondang). Jalan tersebut juga merupakan satu-satunya akses bagi warga setempat untuk melakukan aktivitas ekonomi dan aktivitas lainnya.

Sekarang, sebagian besar kondisi jalan tersebut sungguh memprihatinkan. Penuh dengan lumpur bercampur bebatuan dan acak-acakan. Nyaris tidak bisa dilalui kendaraan, baik oleh roda dua ataupun roda empat. Maklumlah jalan tersebut merupakan hasil gotong royong warga kampung setempat puluhan tahun lalu. (Liklik Sumpena/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan