Rumah Ibu Eruk Dibangun Hamba Allah

infopriangan.com, BERITA GARUT.  Raut wajah ibu Eruk terlihat sumringah karena rumah yang awalnya tidak layak untuk dihuni kini berubah dan layak untuk dihuni.

Rumah itu berada di Kampung Sukasari, RT 03, RW 09, Desa Cihaurkuning, Kecamatan Cisompet, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Pembangunan dilakukan oleh hamba Allah pengusaha asal Bekasi yang terketuk hatinya setelah membaca pemberitaan infopriangan.com beberapa waktu lalu.

Menurut salah seorang pekerja, dari mulai upah kerja, bahan bangunan, makanan, minuman ditanggung sepenuhnya oleh seseorang yang tidak ingin diketahui identitasnya.

“Biaya untuk pembangunan rumah itu sekitar Rp. 20.000.000 dan itu ditanggung hamba Allah,” tutur seorang pekerja kepada infopriangan.com. Minggu, (11/12/2022) di lokasi.

Bahkan sambung pekerja tersebut, pekerja juga tidak melibatkan warga setempat.

“Kami berlima dikirim dan ditugaskan untuk membangun rumah ini,” tutur  pekerja lainnya.

Sementara di tempat terpisah, Kepala Desa Cohaurkuning, Arie Amar Ma’ruf, S.Pd.,  merasa bersyukur dan berterimakasih kepada pengusaha serta infopriangan.com yang telah membantu warga desanya.

Sementara itu didampingi salah seorang kerabatnya, ibu Eruk sangat merasa senang menerima bantuan tersebut. Ibu Eruk juga tidak menyangka jika rumahnya akan mendapat bantuan dari seseorang.

BACA JUGA: Camat Cisompet Juara Model

“Apalagi datangnya secara tiba-tiba, membuat kami kaget,” tutur ibu Eruk. Apalagi kata ibu Eruk, rumahnya kini sudah hampir rampung dibangun.

Sebagaimana pernah diberitakan infopriangan.com sebelumnya, rumah Eruk di Garut tidak layak huni dan belum tersentuh program pemerintah. (Liklik Sumpena/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan