Satu Ruangan SMA Negeri 1 Pamarican Ambruk

infopriangan.com, BERITA CIAMIS.  Atap bangunan ruang kesenian SMA Negeri 1 Pamarican, Kabupaten Ciamis, tiba-tiba ambruk. Ambruknya ruang kesenian diduga pelapukan kayu bagian atap bangunan itu. Jum’at (17/01/2020)

Beruntung dalam musibah tersebut tidak sampai menimbulkan korban jiwa dan luka-luka, karena ruangan dalam keadaan kosong.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari salah satu pegawai harian SMAN 1 Pamarican, Damong, Sabtu (18/01/2020), mengatakan bahwa bangunan yang berukuran 12 x 9 meter tersebut, di bangunan rehab sekitar Tahun 2012 lalu, namun kondisinya kini sudah lapuk.

Hujan dengan intensitas tinggi beberapa minggu terakhir ini sering melanda wilayah Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis.

“Kejadiannya sore tadi sekitar pukul 13. 00 WIB, tidak ada korban dalam kejadian karena ruangan dalam keadaan kosong,” jelasnya.

Damong, menambahkan akibat musibah bencana tersebut  pihak sekolah mengalami kerugian material ratusan juta rupiah.

Damong, berharap Pemerintah segera memperbaiki bangunan ruang kesenian yang ambruk tersebut, sehingga proses belajar kesenian kembali normal”. tandasnya. (Baehaki Efendi/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan