TNI dan POLRI Blusukan Bagikan Sembako

infopriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Wabah virus Corona (COVID-19) membuat prihatin banyak pihak. Seperti halnya TNI dan Polri, mereka rela blusukan bagikan sembako kepada masyarakat yang terdampak virus Corona.

Kapolsek Rajapolah, AKP Dede Darmawan mengatakan, Untuk giat kali ini kita adalah membagikan sembako ke masyarakat tidak mampu dan lansia. Rabu, (22/04/2020)pagi.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

“Hari ini kita bagikan 200 paket sembako berisi beras, telur, mie instan dan minyak sayur ini dibagikan ke warga masyarakat di delapan Desa di wilayah Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya,” katanya.

Adapun lokasi pembagian berada Desa Dawagung, Rajamandala, Sukaraja, Sukanagalih, Tanjungpura, Manggungsari, Mangungjaya, Rajapolah.

Sementara di tempat yang sama, Danramil 1205/ Rajapolah Kapten Inf Agus Heriyanto mengajak bahu membahu hadapi pandemi Covid-19. “Kegiatan ini kita targetkan bakti sosial, pembagian sembako dengan target masyarakat tidak mampu,” katanya.

“Saatnya kita bersatu, TNI-Polri dan rakyat dalam melawan virus Corona ini. Saatnya kita berbagi kemanusiaan dengan sesama,” ujarnya.

Kedatangan rombongan Kapolsek Rajapolah, dan Danramil 1205/Rajapaolah Kodim 0612/Tasikmalaya, sempat membuat kaget masyarakat Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya.

Namun ketika rombongan keluar dari mobil dan membawakan paket sembako, ketegangan masyarakat Kecamatan Rajapolah langsung hilang seketika, dan disambut dengan sukahati. (Aa Fauzy/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan