Warga Resah, Ratusan Kera Ekor Panjang Serang Lahan Pertanian

infopriangan.com, BERITA TASIKMALAYA. Dalam beberapa bulan terakhir ini, para petani di desa Desa Nangewer, Kecamatan Pagerageung, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat resah.

Pasalnya lahan pertanian mereka diserang kawanan kera ekor panjang.

IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094

Para petani sudah melakukan berbagai cara untuk menghalau kawanan kera itu, namun belum juga membuahkan hasil.

Sampai sekarang kawanan kera masih tetap menyerang serta merusak tanaman.

Camat Pagerageng, Kabupaten Tasikmalaya Jawa Barat Uwem Sulaeman membenarkan adanya serangan kera panjang yang menyerang area pertanian.

“Kawanan kera ekor panjang tersebut datang dan merusak pertanian warga tapi sangat sulit untuk dihalau meski sudah dengan berbagai cara,” katanya.

Hingga akhirnya meminta bantuan sejumlah pihak untuk menghalau kawanan kera tersebut.

“Kami sudah berkoordinasi dengan pihak Polsek dan Koramil serta badan konservasi untuk melakukan pengusiran kera ekor panjang” katanya.

“Kawanan kera ekor panjang jumlahnya cukup banyak sekitar 500 ekor kata dia.

Kini pihaknya sudah berkoordinasi di tataran Muspika dan merencanakan untuk melakukan gerakan pengusiran bersama warga.

Dengan harapan kera panjang bisa menjauh dan tidak merusak tanaman para petani. (Aa Fauzy/IP)

Bagikan dengan :
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
IMG-20240923-WA0094
previous arrow
next arrow

Tinggalkan Balasan

error: Konten terlindungi. Anda tidak diizinkan untuk menyalin berita infopriangan